[REVIEW] CAPTAIN MARVEL: STRONGEST SUPERHERO IN MARVEL UNIVERSE

By Deyacdp - 6:54 AM


Film Captain Marvel menjadi film superhero perempuan pertama yang diproduksi oleh MCU, film yang disutradarai oleh Anna Boden dan Ryan Fleck seakan menjadi penyambung beberapa kejadian di film Avengers: Endgame.



Intro di awal film ini pun menjadi nilai lebih. Ada kumpulan adegan cameo Stan Lee yang mengharukan dan membentuk logo Marvel. Film ini memiliki cerita yang hebat dan ingin menyampaikan pesan tentang women empowerment. Menceritakan tentang awal mula Carol Danvers (Brie Larson) bisa menjelma sebagai sosok superhero perempuan yang tak terkalahkan. FIlm ini berdurtasi kurang lebih 2 jam 5 menit sangat padat menjelaskan tentang kehidupan Carol dengan karakter lainnya.



Carol Danvers (Brie Larson) yang memiliki kekuatan super karena kecelakaan hebat merubah nasibnya menjadi senjata bagi Bangsa Kree yang mematikan. Takdir itulah yang mempertemukan dirinya dengan Nick Fury, hingga mengetahui asal-usulnya di Bumi. Kekuatan dari Captain Marvel benar-benar luar biasa, penuh energi, beringas, tak ada ampun dan menakjubkan.




Wajahnya yang tegas bikin para penonton jadi salah fokus, karena ekspresinya mirip dengan Gal Gadot di film Wonder Woman. Lewat sosok Carol Danvers yang tumbuh besar tanpa mau dikekang oleh pria, film Captain Marvel berhasil mengangkat bagaimana seorang wanita bisa bersikap emosional namun juga tetap kuat. Pembawaan diri yang tegas Carol membuat adegan lucu jadi terasa agak cringe, untungnya karakter lain dapat menimpanya dengan baik, sehingga suasana kembali cair.




Kehadiran Nick Fury dan Phil Coulson, penonton bisa sedikit bernostalgia soal chemistry mereka. Di film Captain Marvel, kalian enggak bakal lihat Nick Fury yang tegas dan enggak kenal ampun. Malah, Samuel L. Jackson tampil bisa mencairkan suasana bersama rekan Agent Coulson (Clark Gregg), serta kucing Flerken bernama Goose yang lucu namun ‘berbahaya’.


Source Gif:

Giphy Marvel Official

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar